Kecamatan Klambu – Dengan diresmikannya Wisata Sendang Keongan, Sabtu, 25 Januari 2025 oleh Bupati Grobogan, Hj. Sri Sumarni, S.H, M.M, Kabupaten Grobogan telah memiliki “hidden gem” wisata baru berupa pemandian yang bersumber dari sendang mata air alami. Keberadaan Sendang Keyongan yang berada di Desa Penganten Kecamatan Klambu ini dikenal dengan airnya yang jernih, diantara rimbunnya pohon-pohon jati di kaki Pegunungan Kendeng serta menawarkan kesejukan alami yang ideal untuk bersantai. Banyak pengunjung melakukan terapi meredakan ketegangan otot dan mengurangi tingkat kejenuhan. Di samping itu, muatan sejarah dan mitos Sendang Keongan juga menjadi daya tarik sendiri, yaitu siapapun yang mandi di sendang, bisa membuatnya lebih awet muda.
Bupati Grobogan dalam peresmiannya memimpin langsung acara Grand Opening destinasi wisata air yang digadang-gadang menjadi ikon baru di Kabupaten Grobogan. Hadir pula dalam acara tersebut antara lain perwakilan DPRD, Asisten Bupati, Kepala OPD, camat, Kades se- Kecamatan Klambu, tokoh agama, tokoh masyarakat dan lain-lain
Dalam sambutannya, Bupati Grobogan, Sri Sumarni menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat, terutama Kepala Desa Penganten Bapak Muhammad Junaedi, S.H, BPD serta BUM Des atas keberhasilan memanfaatkan aset desa secara optimal. Selain itu dengan adanya Wisata Sendang Keongan ini juga bisa menciptakan lapangan kerja untuk pemuda pemudi dan meningkatkan roda perekonomian masyarakat sekitar.
Bupati menambahkan agar selalu menjaga kebersihan ,keamanan, kenyamanan bagi para pengunjung baik dari lokal maupun dari luar daerah. Dengan dukungan pengelolaan yang cukup profesional dan kerja sama yang solid, Sendang Keongan diharapkan mampu membawa dampak positif bagi sektor pariwisata di Grobogan sekaligus memperkuat perekonomian lokal.